Gambar

PROFIL UMMUSSHABRI

Yayasan Ummusshabri  secara legal formal berdiri tahun 2009. Sebelum dibentuk Yayasan Ummusshabri kendari aktifitas kelembagaan berjalan sebagaimana mestinya dengan menggunakan nama  Pondok Pesantren Ummusshabri. Ummusshari Beralamatkan di Jl. A hmad Yani No.3 Ken dari 93117, Sulawesi Tenggara, Telp. (0401) 321335, 325441, 326602, 328311. Pendiri Mayjend Purn. H. Edy Sabara, CS Tahun berdiri 9 Januari 1974 Pimpinan Pontren Drs. H. Baso Suamir.  Pondok ini awalnya diprakarsai oleh Gabungan Usaha Perbaikan Pendidikan Islam (GUPPI) tersebut, sejak Muktamar VIII di Jakarta berubah menjadi Gerakan Usaha Pembaharuan Pendidikan Islam. Dipilihnya Ummusshabri sebagai nama pondok pesantren tentu tidak lepas
dari keinginan para pendirinya dalam mengidealkan sosok santri di wilayah Kendari. Secara bahasa Ummusshabri berarti puncak kesabaran atau kesabaran yang tinggi. Dengan nama tersebut diharapkan agar pemuda dan pemudi Islam yang dididik di Pondok Pesantren ini memiliki kesabaran yang tinggi dalam berjuang membangun negeri tercinta ini, khususnya wilayah Sulawesi Tenggara.
Perjuangan itu sekaligus untuk mencapai keridhoan Allah SWT

Para Tokoh Pendiri Ummusshabri: 

1)  Mayjend Purn. 2) H. Edy Sabara, 3) H. Madjied, 4) Joenoes (Alm), 5) Drs. H. Abdullah Silondae (Alm), 6) HA. Karim Aburaera SH. 7) Drs. H. Djalante P., 8) Drs. HA. Zaenal Arifin. P. Rafiuddin (Alm), 9) Nurdin DG Magasing (Alm), 10) H. Abd. Rahiem Munir (Alm), 11) H. Muhammad Amin (Alm), dan 12) Ir. Muh. Saleh.

Penyelenggaraan Pendidikan:

Yayasan Ummusshabri menyelenggarakan pendidikan formal berupa madrasah dan sekolah pada beberapa jenjang pendidikan. Madrasah ini dibawah bimbingan Departemen Agama antara lain, Madrasah Aliyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Ibtidaiyah. Sedangkan sekolah di bawah naungan Kemendikbud yaitu Pendidikan Anak Usia Dini. Saat ini tenaga pendidik dan kependidikan (Pegawai Tetap) lingkup Yayasan Ummusshabri degan rincian yaitu  PAUD berjumlah 9 orang, MI berjumlah 144 orang, MTs berjumlah 44 orang, dan MA berjumlah 23 orang dengan rincian pedidikan yaitu Diploma berjumlah 1 orang, S1 berjumlah 112 orang dan S2 berjumlah 32 orang. Selain menyelenggarakan pendidikan formal juga menyelenggaran pendidikan non formal di Pondok Pesantren. 

Bidang Usaha 

Selain menangani pendidikan Yayasa Ummusshabri juga memiliki unit Usaha diantaranya adalah Koperasi Simpan Pinjam yang saat ini beranggotakan kurang lebih 150 orang yang terdiri dari unsur guru dan masyarakat.