Gambar

Yayasan Ummusshabri Sembelih 23 Ekor Daging Qurban di Masa PPKM Mikro Kota Kendari

Yayasan Ummusshabri Kendari Sembelih 23 Ekor Hewan Qurban 

 

Kendari, (Humas Sultra)---Rangkaian ibadah qurban di Pesantren Ummusshabri Kendari tahun ini dilaksanakan di tengah-tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro bagi masyarakat Kota Kendari karena pandemi covid-19 yang belum mereda. Hal ini mengharuskan pelaksanaan qurban dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Ustadz Nasrudin Gito, S.Pd sebagai Ketua Baitul Maal Ummusshabri (BM Ummusshabri)  menuturkan “Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, seluruh rangkaian pelaksanaan ibadah qurban di Ummusshabri telah selesai, dan alhamdulillah berjalan dengan lancar, semua ini tidak terlepas dari peran dan partisipasi dari semua pihak,  lebih khusus kami sampaikan kepada dewan pembina dan penanggung jawab BM Ummusshabri, atas semua arahan, bimbingan, pemikiran dan dukungan yang membuat kami terus semangat sehingga kegiatan qurban ini  berjalan dengan baik, “syukurnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa “Jumlah hewan qurban yang dikelola oleh BM Ummusshabri berjumlah 23 ekor, yang terdiri dari 21 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Untuk memudahkan proses pendistribusian daging qurban maka pemotongan dilakukan selama 2 hari (10 dan 11 Dzulhijjah), untuk hari pertama kita menyembelih 10 ekor dan hari kedua 11 ekor, dan alhamdulillah kualitas daging qurban kita, setelah diperiksa oleh tim dokter dari pemerintah baik pada hari pertama penyembelihan maupun pada hari kedua semuanya dinyatakan bagus, layak dikonsumsi dan memenuhi standar kesehatan. Adapun jumlah paket daging qurban  yang disalurkan totalnya sebanyak 919 paket, 417 paket disalurkan pada hari pertama dan 502 paket disalurkan pada hari kedua, paket tersebut di luar bagian yang menjadi hak pengurban (orang yang berkurban).

“Kualitas daging qurban kita, alhamdulillah setelah diperiksa oleh tim dokter dari pemerintah baik pada hari pertama penyembelihan maupun pada hari kedua semuanya dinyatakan bagus, layak dikonsumsi dan memenuhi standar kesehatan, “tambahnya. 

“Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada seluruh panitia atas kerja kerasnya dan tak kenal lelah untuk melaksanakan amanah ini yang diberikan ini, in syaa Allah semuanya akan bernilaikan ibadah di hadapan Allah SWT, dan kami tak lupa juga memohon maaf atas semua kekurangan kami dalam melaksanakan rangkaian qurban ini, kekurangan demi kekurangan akan kami jadikan bahan evaluasi perbaikan pengelolaan di masa mendatang, “tutupnya.

Direktur Amal Usaha dan Sosial Yayasan Ummusshabri, Ustadz La Hamiku, M.Pd.I mengapresiasi kerja panitia “Saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada pengurus BM / panitia idul qurban yang telah melaksanakan amanah yang diberikan dengan baik dan disiplin, walaupun berada dalam suasana hujan, tetapi tidak menyurutkan semangatnya untuk sukses. Berdasarkan pengamatan saya karena  kebersamaan dan komunikasi yang baik antar sesama panitia, sehingga pelaksanaan ibadah qurban mulai dari proses pemotongan, pengelolaan hingga pendistribuasian daging qurban dapat berjalan dengan baik, “terangnya. 

Sementara Direktur Pendidikan Yayasan Ummusshabri H. Zainal Mustamin, S.Ag., MA yang juga menjabat sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Kendari juga memberikan apresiasi kepada panitia qurban, “Selamat, salut dan sukses atas dedikasi yang luar biasa tim LAZ BM Ummusshabri ustadz Nasruddin Gito dan kawan-kawan. Semoga kepercayaan umat semakin meningkat seiring pengelolaan qurban yang semakin profesional dan terukur. Kita berharap ini menjadi modal dan motivasi ke depan untuk menemukan kreasi dan inovasi lagi dalam pengelolaan hewan qurban, tentunya ditunjang dengan penyediaan sarana dan prasarana yang lebih baik lagi, “harapnya.